Cara membuat undangan pernikahan


undangan pernikahan (blanko)

Pernikahan adalah sebuah acara sacral yang sangat dinantikan 2 orang insan yang saling cinta. Dimana pernikahan adalah bukti keseriusan seseorang untuk melangkah bersama. Diantara keperluan pernikahan yakni membuat undangan. Di Indonesia pada umumnya perikahan selalu di buat resepsi agar semua orang mengetahui bahwa si A dan si B sekarang menikah dan tidak timbul fitnah. 

Nah kali ini saya ingin berbagi kepada anda bagaimana caranya membuat undangan pernikahan tanpa ribet.  

  1.   Anda bisa pergi ke tempat pembuatan undangan terdekat.
  2. Disana nanti anda akan disuguhi berbagai macam tempalate undangan dari yang harganya Rp.1000  sampai dengan Rp. 2000 atau mungkin ada yang agak mahal sampai dengan Rp.3000.
    Biasanya undangan yang harganya murah bahan kertanya jelek dan designnya juga tidak begitu bagus. Saran saya pilih yang diatas Rp.1500-an karena bahan kertasnya bagus dan designnya lebih baik. Semakin mahal maka dipastikan bahan yang digunakan semakin bagus. Biasanya yang harga Rp.3000 itu sudah memakai pond dan poly mas. (Disesuaikan dengan budget anda).

    Kakak saya sendiri memilih udangan yang harga 1 lembar undangannya adalah Rp.1500. Designnya juga lumayan bagus.

    Anda bisa saja memesan design yang tersendiri, bisa ditambah foto atau segala macam materi yang ingin anda sertakan di kartu undangannya. Berarti anda harus membayar biaya design. 

    Jadi undangan bisa digolongkan jadi 2 menurut cara pembuatannya. Yakni yang blanko dan yang memakai design. Bila memakai blanko biasanya si tukang cetak akan membeli lembaran undangan yang tidak ada tulisannya sama sekali untuk selanjutnya dicetak. Sementara bila memakai design sendiri yang tidak ada dipasaran maka tukang cetak akan mempersiapkan banyak hal meliputi design, pra-cetak dan cetak. 

  3. Tugas anda selanjutnya adalah mengetik sendiri kata-kata yang akan dicetak atau anda hanya menulisnya di kertas.
 
Atau anda juga bisa melihat contoh dibawah ini.

Undangan

Kamis, 4 Agustus 2016
Ana & Sigit
Kepada Yth.
Bapak/Ibu/Saudara/i
(Nama undangan ditempel pakai stiker)
Mohon maaf apabila adad kesalahan dan penulisan nama/gelar.

Maha Suci Allah yang telah menciptakan mahluk-Nya berpasang-pasangan. Dalam rangka untuk mengikuti Perintah-Mu dan sunnah Rasul-Mu dalam membentuk keluarga yang sakinah, mawaddah, warahmah, maka ijinkanlah kami menikahkan mereka : 

NAMA CALON PENGANTIN PEREMPUAN YANG AKAN DINIKAHKAN

Puteri pertama bapak Dadang dan Ibu Sumiyati

Dengan

NAMA CALON PENGANTIN LAKI-LAKI

Putra kedua dari bapak Basir dan Ibu Warni

Akad Nikah diselenggarakan pada : 

Hari        : Kamis 4 Agustus 2016
Pukul     : 08.00 WIB.
Bertempat di Ponpes Nurrul Hidayah
Jl. Dreded (BNR) Kp. Baru Rt 07/04 No.45
Kel. Empang Kec.Bogor Selatan Kota Bogor

***

Assalamu’alaikum Wr.Wb
Dengan mengharap rahmat Allah SWT. Kami bermaksud menyelenggarakan resepsi pernikahan putra-putri kami yang akan dilaksanakan pada : 

Hari        : Kamis 4 Agustus 2016
Pukul     : 10.00 WIB - Selesai
Bertempat di Ponpes Nurrul Hidayah
Jl. Dreded (BNR) Kp. Baru Rt 07/04 No.45
Kel. Empang Kec.Bogor Selatan Kota Bogor

Merupakan suatu kehormatan dan kebahagiaan bagi kami apabila bapak/ibu/saudara/I berkenan hadir untuk memberikan do’a restu kepada kedua mempelai. Atas kehadiran dan do’a bapak/ibu/saudara/I kami ucapkan terimakasih.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb
Kami yang berbahagia

Kel. bapak Dadang dan Ibu Sumiyati
Kel.bapak Basir dan Ibu Warni

***
Semoga Allah menghimpun yang terserak dari keduanya, memberkati mereka berdua dan kiranya Allah meningkatkan kualitas keturunan mereka, menjadikan pembuka pintu-pintu rahmat, sumber ilmu dan hikmah serta pemberi rasa aman bagi ummat.

Turut mengundang :
-          Lurah Empang
-          Pak RT
-          Pak RW
-          Pak Raden
-          Pak Kasur
-          Pak Guling
-          Dan Sebagainya.

***
mengukur label
Nah nanti anda tinggal  Pergi ke tukang cetaknya dan memberikan tulisan tersebut. Nanti akan disetting.

4 . Selanjutnya anda tinggal mencari stiker yang pas dengan undangan anda. Disini saya mau memberi tips yang gampang saja. Anda ukur dulu spasi atau jarak stiker yang ada pada undangannya. Pada undangan yang saya cetak itu ukurannya tidak wajar. Kecil sekali. Yakni 2,5 x 4,5 CM. Dan ukuran tersebut tidak ada di toko buku yang menyediakan label undangan tom and jerry.

mengukur undangan


Berikut ini saya cantumkan juga ukuran label yang standart tom and jery.

 ukuran lebel undangan tom and jerry

Jelas nggak ya?. Hehe kalau nggak jelas nanti saya akan tambahkan yang ketikannya deh.


NO. UKURAN SATUAN  ISI
97 - x 8 mm 3200
98 5 x 21 mm 1740
99 5 x 34 mm 1160
100 38 x 100 mm 80
101 50 x 100 mm 60
102 50 x 50 mm 120
103 32 x 64 mm 120
104 24 x 75 mm 160
105 24 x 37 mm 300
106 25 x 25 mm 420
107 18 x 50 mm 300
108 18 x 38 mm 400
109 13 x 38 mm 550
110 16 x 22 mm 810
111 12 x 18 mm 1100
112 8 x 20 mm 1440
113 9 x 12 mm 2100
114 - x 13 mm 1300
115 - x 17 mm 800
116 - x 19 mm 800
117 - x 22 mm 480
118 - x 32 mm 240
119 102 x 152 mm 20
120 78 x 118 mm 20
121 38 x 75 mm 100
122 17 x 85 mm 160
123 11 x 30 mm 720
124 40 x 57 mm 90
125 16 x 31 mm 540
126 10 x 50 mm 480
127 35 x 70 mm 100
128 11 x 51 mm 480
129 17 x 58 mm 240
130 - x 11 mm 2080

Cara settingnya bisa didapat dengan mendownload format table tom and jerry. Anda bisa mendapatkannya 


Kebetulan ukuran table yang cocok dengan undangan saya tidak ada jadi paling saya terpaksa menggunakan Tom And jerry No. 105. Agak lebih kecil dari ukuran yang diminta tetapi tidak apa dari pada ditulis tangan.

Begitulah kir-kira cara membuat undangan dari awal sampai akhir. Mudah-muahan bisa membantu. Terimakasih sudah mampir.

Post a Comment

4 Comments

  1. Kalo bikin sendiri, enaknya kita bebas nentuin tema dan lain sebagainya ya mas Ary. Kalo saya dulu undangannya yang sederhana aja, yang penting pada datang.... Kemana bae mas??

    ReplyDelete
    Replies
    1. Haha.. betul mas. Saya kalo bisa undangannya melalui pesan singkat aja atau FB. Saya lagi sibuk bener mas.. ngurus ini dan itu. Ini paling bisa update blog juga sbulan sekali hehe

      Delete
  2. Ooh macam tu... Selamat sibuk2 Ria mas, hehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya.. mas hendra kayaknya rajin online sih ya. Jadi update terus. Ini saya lagi bisnis makanya rada sibuk.Tapi insyaAllah kalo blog curhatan saya tiap hari mah ada yang saya tulis cuman updatenya sekalian kalo kewarnet.

      Delete

Berkomentarlah yang baik dan sopan.
Jangan berkomentar diluar dari Topik (OOT)
Diharap untuk tidak menempelkan link dalam bentuk apapun.
Komentar dengan link akif maupun non-aktif tidak akan ditampilkan.
Terimakasih.