Gambar
7 Formula agar Bensin awet selama sebulan dengan hanya Rp.25.000
Harga BBM (Bahan Bakar Minyak) memang selalu mengalami
kenaikan setiap tahunnya. Hal ini menyebabkan pengendara motor menjadi lebih
boros dalam pengeluaran. Namun belakangan ini telah ditemukan formula bensin
awet selama sebulan full dengan hanya mengeluarkan uang sebesar Rp.25.000.-
Saya telah membuktikannya dan telah dibuktikan juga oleh rekan-rekan saya. Lalu
bagaimana caranya supaya bensin awet?.
Isi Bensin full pada saat gajian.
Ya, ketika anda menerima slip gaji tentu saja anda bisa
memberi minum kuda besi anda sampai ia kenyang. Dan biaya yang dikeluarkan
minimal adalah Rp.25.000. Bahkan anda bisa menghemat lebih banyak jika anda
punya teman karib yang sudah lama tidak bertemu dan dia bekerja di SPBU. Anda
bisa minta traktir dia untuk mengisi bensin. Sebagai hadiah lama tidak bertemu.
Jangan naik motor, dorong saja motornya.
Setelah anda mengisi bensin full dengan harga gratis, anda
jangan naik motor tetapi dorong saja seperti anda mendorongnya saat sedang
kehabisan bensin. Anda akan mendapat manfaat kesehatan dari kegiatan mendorong
motor.
Jika ingin bepergian pinjam motor tetangga.
Jika anda ingin bepergian silakan meminjam motor tetangga.
Berikan alasan yang jelas dan tidak mengada-ada bahwa anda sedang bokek dan
belum mengisi bensin. Catatan : Anda kemarin sudah dorong motor dari SPBU
sampai rumah. Dengan melakukan langkah ini anda sudah menghemat besar-besaran
dan memangkas pengeluaran bulanan anda.
Jika anak anda pergi sekolah.
Anda dapat menggunakan kendaraan lain seperti metro mini,
Kopaja, atau mungkin taksi. Dengan syarat utama, anda dan anak anda harus
memegang ukulele atau botol berisi beras dan bernyanyi didalam metro mini dan
Kopaja. Anda tidak hanya akan mendapat sorotan dari banyak orang namun juga
mendapat receh terkadang jika anda menyanyikan lagu yang sedih dan pilu orang
yang memberi partisipasi akan memberi lebih besar. Anda jangan lupa untuk ganti
baju dulu sebelum naik kopaja. Jangan memakai baju bagus karena nanti tidak
mengundang simpati.
Sepulang sekolah
Silakan kerjakan hal yang sama seperti langkah sebelumnya.
Pergi kerja.
Jika anda ingin pergi bekerja silakan menunggu pacar anda
atau rekan kerja anda untuk dijemput. Pastikan mengabari mereka terlebih dahulu
sehari sebelumnya. Jika anda ingin berhemat bensin, silakan ajak dia makan
dirumah agar setiap hari bisa dan pasti dijemput karena dia jadi tidak enak
hati. Berikan makanan yang sederhana tapi enak seperti teri dengan sambal, pete
dengan sambal, atau mungkin jengkol goreng dengan sambal.
Tanggal tua.
Jika sudah mendekati tanggal 25 sampai tanggal 30. Silakan
mengajukan cuti selama 5 hari. Perhatikan juga letak strategis dimana pada
tanggal tersebut sebelum atau setelahnya ada hari sabtu dan minggu atau hari
libur. Sehingga anda akan mendapat gaji pada saat liburan. Dan selama 5 hari
tersebut anda sama sekali tidak mengeluarkan bensin semenjak tanggal 1 anda
gajian.
Itulah 7 formula agar bensin awet selama sebulan full dengan
hanya Rp.25.000 bahkan tanpa uang sama sekali. Mungkin kedengarannya formula
ini gila dan spektakuler. Dan belum pernah dibagikan. Hari ini saya rela
membagikan rahasia turun temurun ini hanya untuk anda. Saya harap ini bisa
bermanfaat bagi anda. Plis jangan marah, dan segera buktikan.
Post a Comment
4 Comments
Bisa.. Bisa... Bisa gempor nih, hahaha... Tipsnya cobain aah. Satu lagi, biar bensin awet, naik angkot aja
ReplyDeleteHaha. Pastikan anda mengenakan helm keselamatan terlebih dahulu sebelum naik angkot.
Deleteha ha parah ini super ngirit mas apalagi minjem motor tetangga boleh juga tuh tips nya tapi kalo tiap hari ga enak juga he he
ReplyDeleteYa nggak mbak malahan enak dong wong minjem motor dan dikasih pinjem kok nggak enak.
DeleteBerkomentarlah yang baik dan sopan.
Jangan berkomentar diluar dari Topik (OOT)
Diharap untuk tidak menempelkan link dalam bentuk apapun.
Komentar dengan link akif maupun non-aktif tidak akan ditampilkan.
Terimakasih.