Mengatasi hanphone mati karena lama tidak dipakai

Mengatasi hanphone mati karena lama tidak dipakai


Pada hari Sabtu yang lalu sebelum artikel ini terbit, saya pernah menceritakan kalau saya pergi ke pasar malam jiung hanya untuk mencari 2 buah charger. Namun yang saya sayangkan adalah sepertinya kedua hanpdhone milik ibu saya tersebut mati. Saya sangat curiga karena lama sekali tidak dipakai salah satunya terakhir menyala pada bulan April 2014 lalu. Saya sudah meminta penjual untuk mengganti charger dan ditunggu sebentar namun tidak membuahkan hasil. Akhirnya saya pulang dengan tangan hampa.

Baterai kedinginan

Saya berasumsi bahwa baterai itu layaknya otak yang bila tidak digunakan dalam waktu lama ia akan tumpul dengan sendirinya. Sehingga cara satu-satunya untuk mengetesnya adalah dengan mencharger kembali hp tersebut hingga satu hari atau paling tidak 6 jam. Setelah saya charger selama kurang lebih 8 jam, saya mendapati handphone saya mulai menyala kembali meski isinya tidak lagi full. Suhu diBogor memang sedikit lebih dingin dari Jakarta namun saya sudah membawanya ke Jakarta 1 minggu sebelumnya jadi saya pikir bukan suhu tak begitu berpengaruh pada kasus ini. 


Fakta Baterai yang kedinginan dan kepanasan

Apakah bila sebuah baterai terlalu dingin menyebabkan baterai cepat rusak?. Jawabanya adalah tidak, namun demikian bila baterai menjadi terlalu dingin maka kapasitas baterai akan berkurang sedikit demi sedikit sehingga selama tidak dipakai baterai hp saya kemungkinan berkurang kapasitasnya.

Baterai yang terlalu panas dikatakan juga bisa mengurangi kapasitas dari baterai tersebut, saya tidak terlalu tahu soal ini. Namun ada baiknya bila baterai mengalami Overheat atau panas berlebih kita lepas saja dan mendiamkannya. Ada kemungkinan komponen dari Hp akan terkena imbas dari panas tersebut, jadi akan lebih aman bila dilepas saja ketika overheat.

Bila baterai rusak?

Tidak ada kata lain selain "lembaru". Lempar yang lama ganti dengan yang baru. Saya kira sebuah baterai memiliki masa hidup seperti manusia. Maka dari itu sudah pasti baterai juga bisa mati untuk selamanya, ciri-ciri nya adalah menurunya performa, kapasitas dan juga kembung. 

Semoga bermanfaat.

Post a Comment

8 Comments

  1. harus di lembiru dong kalau sudah rusak begitu... tetapi lebih baik kita mengatasinya daripada terus2 mengganti

    ReplyDelete
    Replies
    1. Benar mas ngapain musti dikutak kutik kalo sudah mati?. Kecuali kalo seperti kasus diatas, karena masih bisa diselamatkan ya kenapa tidak? Makasih kunjungannya..

      Delete
  2. Saya sudah mengganti baterai baru tetapi tetap tidak mau menyala

    ReplyDelete
  3. Saya sudah mengganti baterai baru tetapi tetap tidak mau menyala

    ReplyDelete
    Replies
    1. Selalu bertanya kepada ahlinya. Siapa ahli HP?. Nah, betul. tukang service. Nanti soal dibenerin atau tidaknya terserah anda yang penting sudah tahu masalahnya dimana. (pengalaman)

      Delete
  4. Saya beli hp baru. Awalnya mau langsung saya pakai tp berhubung hp yg lama masih nyaman di pakai,-ceritanya masih sayang sama hp yg lama-, saya anggurkan hp yg baru dalam keadaan box tersegel sampai 9 bln. Hehe
    Pada saat akan di pakai hari ini, kok gak mau menyala ya?
    sekarang lagi mau di coba di charge semalaman. Atau besok siangnya harus di jemur dulu biar hangat baterainya dan bisa menyala?

    ReplyDelete
  5. Saya beli hp baru. Awalnya mau langsung saya pakai tp berhubung hp yg lama masih nyaman di pakai,-ceritanya masih sayang sama hp yg lama-, saya anggurkan hp yg baru dalam keadaan box tersegel sampai 9 bln. Hehe
    Pada saat akan di pakai hari ini, kok gak mau menyala ya?
    sekarang lagi mau di coba di charge semalaman. Atau besok siangnya harus di jemur dulu biar hangat baterainya dan bisa menyala?

    ReplyDelete
  6. Hp sya jg mati gara2 lama ga dipke. Batre baru msih ga mau nyala. Di charger sharian pun msih mati jg. Itu solusi penanganan yg bnar gmn?
    Apa mmang krna mesin dingin atau gmn cranya biar nyala lg.
    Buat yg tau sya ksih jwbannya yh :)

    ReplyDelete

Berkomentarlah yang baik dan sopan.
Jangan berkomentar diluar dari Topik (OOT)
Diharap untuk tidak menempelkan link dalam bentuk apapun.
Komentar dengan link akif maupun non-aktif tidak akan ditampilkan.
Terimakasih.