Debu penyebab alergi yang bermanfaat

Debu penyebab alergi yang bermanfaat


Hari ini saya tidak kemana-mana. Setelah gajian, saya langsung membeli paket inet untuk membersihkan pirikan saya dari stress. Selain itu dirumah biasanya saya bersih-bersih. Menyapu, mengepel lantai, membersihkan "srawang" apa ya bahasa Indonesia dari "srawang"?. Yah pokoknya itu adalah seperti sarang laba-laba yang menempel ditembok atau dilangit-langit. 

Saat saya membersihkan kipas angin, baru saya sadar bahwa salah satu penyebab alergi pada kulit saya mungkin adalah debu. Sebelumnya, alergi itu apa?. Ini adalah penjelasan dari buku Smart Parents - Pandai mengatur menu dan tanggap saat anak sakit karangan Ayu Bulan Febry K.D., S.KM dan dr. Zulfito Marendra. 

" Alergi berasal dari bahasa Yunani, allos (lainnya) dan ergon (aksi). Maksudnya, orang yang mengidap alregi memperlihatkan aksi/reaksi berbeda yang tak diharapkan". Anda bisa membeli bukunya, disana dikupas tuntas semua penyakit yang mungkin bisa menghampiri anak anda.


Penyebab alergi

Alergi sendiri disebabkan oleh genetika. Jika ayah anda atau ibu anda punya penyakit alergi, otomatis anda juga kemungkinan besar akan menderita alergi. Jadi yah ini merupakan karunia dari Allah SWT sebagai bentuk ujiian agar kita semakin taqwa.

Gejala Alergi

Alergi ditandai dengan banyak hal salah satunya yang paling sering adalah gatal-gatal pada kulit. Pada sistem pernafasan biasanya sih kena debu sedikit langsung batuk-batuk. Saya pernah batuk-batuk sampai satu bulan penuh gara-gara debu. Saya harus memakai masker kemanapun saya pergi saat itu. Sedangkan pada sistem pencernaan alergi sendiri saya rasakan seperti sakit perut tidak jelas. Sering kali saat pagi hari, setelah minum segelas air putih saya langsung gatal-gatal (biduran). Mata, kalau anda alergi pada bagian ini mungkin akan membengkak dan merah.

Pengobatan

Tidak ada obat yang benar-benar menyembuhkan, yang ada hanya mencegah. Jadi kalau alergi, tidak perlu minum obat, cukup berhenti makan sejenak, lihat kiri-kanan apakah ada debu atau tidak. Lihat juga atas-bawah apakah ada makanan yang tidak seharusnya anda makan?.  Untuk pertolongan pertama mengatasi gatal silahkan pakai lotion atau bedak anti alergi/ gatal. Untuk pernafasan bisa dengan tabung oksigen, apalah itu namanya :). Kalau tidak ada, saya sendiri tidak tahu. Tidak mungkin kita beri nafas buatan kan?. 

Bila sakit berlanjut dan semakin parah

Jawabannya jelas kan?. Hubungi dokter. Dokter lebih tau tentang apa dan bagaimana mengatasi sebuah penyakit dari pada diri pribadi. 

Dimana letak manfaatnya?

Debu sendiri sebenarnya bermanfaat lho?. Kalau tidak ada air, kita yang beragama Islam bisa menggunakan debu untuk bertayamum. Tapi bagaimana kalau alergi?. Semoga ada jawaban atas pertanyaan saya (di pengajian). Tapi sebelum dijawab oleh Ust. dan Ustadzah bila terpaksa karena suatu penyakit maka bertayamum bisa dilakukan hanya dengan menempelkan telapak tangan ke dinding yang tidak berdebu. Meski tidak ada debunya, satu atau dua butir debu mungkin tetap menempel ditangan. Allahu a'lam.

Post a Comment

2 Comments

  1. Subhanallah ternyata semua itu selalu ada manfaatnya ya meski juga menjadi penyakit hehe

    ReplyDelete
  2. Iya.. Allah tidak menciptakan sesuatu tanpa ada manfaatnya. Ya, cuma yang satu ini memang harus dikaji lebih dalam.

    ReplyDelete

Berkomentarlah yang baik dan sopan.
Jangan berkomentar diluar dari Topik (OOT)
Diharap untuk tidak menempelkan link dalam bentuk apapun.
Komentar dengan link akif maupun non-aktif tidak akan ditampilkan.
Terimakasih.