android
Tips menghemat penggunaan baterai android
Baterai Android Anda Cepat
Habis?
Android memang terkenal dengan konsumsi daya yang cukup
banyak, hal ini wajar mengingat android adalah smartphone yang dapat melakukan
multitasking atau melakukan lebih dari satu pekerjaan dalam satu waktu.
Mungkin bagi anda pengguna baru akan merasa heran mengapa
baterai android begitu boros, padahal handphone biasa kan lebih irit?
Sebenarnya menurut saya android itu tidak boros baterai,
hanya saja memang saat dipakai untuk multitasking baterai akan cepat habis.
Saya sendiri saat menggunakan android ( bila hanya untuk sms-an) bisa sampai satu
hari bahkan besoknya masih ada meski cuma tinggal 10%.
Nah berikut ini saya bagikan tips agar baterai android anda
tidak cepat habis.
1.Atur kecerahan layar.
Layar android yang terlalu cerah dapat mengkonsumsi daya
hingga 30%. Untuk itu aturlah kecerahan dibatas minimal. Caranya tinggal pilih
pengaturan, tampilan, kecerahan layar.
2.Matikan koneksi internet bila tidak diperlukan.
Android tanpa internet hanya akan jadi Robot yang tidak
pintar. Tapi membatasi pemakaian internet itu adalah hal yang bijaksana. Karena
saat tidak dipakai sirobot hijau ini akan tetap mencari signal dan menghabiskan
baterai. Karena ada juga beberapa aplikasi yang bahkan mengupdate sendiri tanpa
ada konfirmasi, jadi saat anda tidak memerlukan koneksi internet ada baiknya
dimatikan saja. Hal ini juga akan berdamapak pada hematnya pemakaian pulsa
internet. Biasanya kalau android anda sedang mencari signal, ada tanda atau notifikasi berupa tanda panah atas bawah. Adanya dipojok kanan atas.
3.Batasi aplikasi yang berjalan dibelakang layar.
Ada
kalanya kita lupa menutup aplikasi seperti internet, Game, dan lain-lain.
Banyaknya aplikasi yang berjalan dibelakang layar ini benar-benar menjadi
sumber penghabis baterai. Saya sendiri pernah men-charge sampai full. 4 jam
kemudian baterai sudah drop hingga mati. Karena saya lupa menutup aplikasi yang
saya buka. Aplikasi ini juga akan menyebabkan baterai android panas, akibatnya
bisa merusak baterai dan juga smartphone itu sendiri.Anda dapat mengetahui aplikasi apa yang sedang berjalan dilayar pada pengaturan menajer aplikasi dan tampilkan aplikasi berjalan.
4.Gunakan "battery saver"
Ada
beberapa aplikasi penghemat baterai yang cukup membantu memonitor segala
aktivitas kita diandroid yang menghabiskan daya. Saya sendiri memakai DU saver.
Aplikasi ini sudah ada task killernya dan mampu mendeteksi segala aktivitas
yang mengkonsumsi daya. Aplikasi ini juga dilengkapi fitur monitoring pengisian
baterai. Jadi saat kita mencharge ada notifikasi berapa jam dibutuhkan agar
baterai penuh. Sebenarnya tak menggunakan pun tidak apa-apa tetapi sebagai pemberi peringatan akan kondisi baterai mulai dari suhu, tampilan aplikasi dibelakang layar dan optomalisasi baterai. Saya rasa battery saver memang membantu.
5.Aturlah siklus charge-discarhge android anda.
Mengatur penjadwalan charge atau discharge juga hal yang
baik. Hal ini agar umur baterai bisa panjang. Baterai yang didiamkan hingga
mati selama berjam-jam bisa mengurangi umur baterai sebaliknya pengecasan
berlebih dapat membuat baterai kembung. Saya membiasakan memakai android hanya pada jam sepulang kerja dan pagi hari, maka saya bisa mencharge 2 jam sebelum bekerja. dan memakainya saat sepulang kerja.
5. Hindari streaming dengan android.
Android memang bisa untuk streaming. Akan tetapi selain boros pulsa, baterai android akan cepat terkuras. Lebih baik bila kita menggunakan Laptop atau komputer saja untuk streaming. Karena selain layar yang lebih lebar dari android, hal ini juga akan mengurangi konsumsi si robot ijo ini.
6.Ganti dengan baterai baru
Bila usia baterai sudah sangat lama, ada kemungkinan untuk
mengalami “drop” atau kondisi dimana baterai yang baru saja diisi hingga penuh
secara tiba-tiba mati saat dipakai untuk berhubungan. Jika sudah sangat sering
akan lebih baik jika baterainya diganti dengan yang “baru” bukan yang KW.
Baterai original pastinya lebih baik ketimbang yang KW, yaa meski harganya
lumayan mahal.
7.Tanyakan kepada sesama pengguna android
Bertanya kepada teman atau kerabat yang menggunakan
perangkat sejenis dapat membantu anda dalam merawat smartphone anda. Jangan
sungkan sungkan bertanya, karena bertanya itu gratis tis tis.
Itu tadi hanya beberapa tips menghemat baterai, artikel ini saya tulis berdasarkan pengalaman pribadi. Mungkin anda sudah lebih tau atau menggunakan cara lain agar baterai android anda tetap awet dan tahan lama. Jika berkenan berkomentarlah untuk berbagi ilmu. Terimakasih telah berkunjung dan semoga artikelnya bermanfaat.
Post a Comment
0 Comments
Berkomentarlah yang baik dan sopan.
Jangan berkomentar diluar dari Topik (OOT)
Diharap untuk tidak menempelkan link dalam bentuk apapun.
Komentar dengan link akif maupun non-aktif tidak akan ditampilkan.
Terimakasih.